Wednesday, November 26, 2008

Belajar memaafkan dari terluka


Setelah terluka...baru teruji apakah hati bisa memaafkan...! seberat apa dan seikhlas apa, bisa terukur kalau sudah merasa seringan apa sakit hati itu. Mencintai adalah keindahan yang berduri! Ada seorang sahabat menasehati bijak"...sudah resiko mencintai maka ada peluang disakiti dan benci..." dan karna mencintai itu pula maka ada kebencian di muka bumi ini.

Friday, November 14, 2008

Senja fiolet


Petang remang-remang terselimut kabut dibalik gunung di kejauhan sana, saat kupandang mega keemasan menggantung dilangit berawan. Kuselalu membayang keunguan warna sendu yang lembut untuk diraba oleh perasa jiwa,menikmatinya bersama makluk yang terdekat di jantung dan hati..!Kekasih yang cintanya seindah senja fiolet yang menghangatkan jiwa yang sedang merindu...! jauh di pandang..namun tak terjarak dalam perasaan..! setiap kata dan ucapan hanya tercipta dari curahan perasaanku padanya...!Kasih...engkau kekasihku yang kurindu diawal fajar dan diakhir senja..! Kuingin menikmati apa yang membuatku selalu terkenang engkau ini, suatu hari menjadikan sejarah peraduan cinta kasih yang sempurna..! indah sekali senja hari ini...!ada rembulan yang mulai tersenyum dengan redup sinarnya,serta bintang yang mulai mengerling dengan cerca cahayanyanya...!sayang....trimakasih atas cinta yang begitu indah...!

Monday, November 10, 2008

senyum dimusim dingin


Kurasakan kembali udara yang mulai menurusuk kulit..! seingatku..pertama kali aku berkenalan dengan musim yang belum pernah kurasakan, sungguh menyiksa lahir batinku..! sebagai perantau..musim dingin menyentuh sampai kalbu, kesepian tentang kehangatan kebersamaan begitu menyiksa relung yang terdalam..!dan alergi kulit begitu menyiksa keadaan yang tak mengenakan! ...hm..hm...24 kl musim telah kuarung bersama suka duka dan pengalaman berbeda..! ..yang berlalu aku telah lupa..atau sangat samar untuk kuingat dengan jelas!yup......ketika musim dingin menutup pintu rumahmu, maka nantikanlah datangnya musim semi,dan buka jendela untuk hembusan udara bersih. Lihatlah sekawanan burung yg kmbali bernyanyi riuh,dan matahari menarik garis2 keemasan menembus sela2 pepohonan. semua itu memberikan kehidupan baru,impian baru dan hati yang baru pula. Jangan pergi ketengah padang pasir untuk mencari pohon yang indah..karna tidak akan menemukannya disana!kecuali kesunyian! Lihatlah..pohon2 yang indah menaungi dengan kerindanganya,dan terhibur dengan nyanyianya..!Jangan mengingat hari kemaren dan apa yang menyakitkan dihari itu!Sesungguhnya umur bersama gugurnya daun,dan bergantinya musim dunia,tidak pernah akan kembali lagi! Bersama musim yang baru,menyambut musim semi yang akan datang,lihatlah daun2 yang menutupi wajah langit,dan biarkan daun itu gugur kebumi! Jika hari kemarin telah menghilang..maka didepan masih ada hari ini!Jika hari ini akan mengumpulkan daun2nya dan pergi,maka masih ada hari esok. JANGAN BERSEDIH ATAS HARI KEMARIN,KARNA DIA TAKKAN KEMBALI!JANGAN PULA MERATAPI HARI INI KARNA DIA PASTI PERGI!IMPIKAN MATAHARI YANG BERSINAR TERANG ESOK HARI!{menjadi manusia paling bahagia di setiap musim}

Tuesday, November 4, 2008

telah kuberikan...


Kucoba berikan yang baik walau mungkinbelum yang terbaik bagimu..

Kucoba berikan yang terindah walau mungkin belum yang terindah bagimu..


Kurang kumengerti arti sebuah pengertian..

Kurang kupahami arti sebuah kesabaran..


Kuhanya seorang yang selalu merasa hidup dengan perasaan..

Kuhanya seorang yang selalu merasa berarti dengan belaian..


Kuhanya tahu kalo aku mau berarti harus mencari..

Kuhanya tahu kalo aku ingin berharga harus berkorban..


Kuberharap matahariku tak lelah menyinari siang hatiku..

Kuberharap bintangku tak letih temani malam mimpiku..